Telah diterbitkan "Buku rujukan semua aliran dan perkumpulan agama di Indonesia" (Singaraja, 2017), pertama di Nusantara. Karya ini ditulis oleh ilmuwan asing, Dr. Igor Popov, LLM, dan dicetak oleh penerbit Bali "Toko Buku Indra Jaya". Secara ringkas dan informatif, 113 halaman dengan padat teks berisi daftar lengkap aliran dan organisasi (sekitar 500) dengan rujukan tentang masing-masing (riwayat, fitur, situs, lokasi).
Daftar isi meliputi:
- Prakata dengan karakteristik status hukum agama di Indonesia;
- Bab 1. Agama Islam (Sunni, Sufisme, Syiah, Ahmadiyyah, Islam baru);
- Bab 2. Agama Kristen (Protestan yakni Lutheran, Reformed, Pentakosta, dll, dan Ortodoks);
- Bab 3. Agama Kristen Katolik (Katolik Roma);
- Bab 4. Agama Hindu (Hindu-Siwa, Hindu-Wisnu, Hindu kedaerahan, Hindu baru);
- Bab 5. Agama Buddha (Therawada, Mahayana, Tantrayana, Tridharma, Zen, Niciren, Maitreya);
- Bab 6. Agama-agama asli (Sunda Wiwitan, Parmalim, Marapu, Kejawen, Saminisme, Komunitas Eden);
- Bab 7. Agama-agama lain (Khonghucu, Taoisme, Jainisme, Yahudiah, Sikhisme, Iman Baha’i, Teosofi).
Buku bagi kaum pelajar, pegawai negeri dan pembaca awam akan dapat ditemukan di perpustakaan dan universitas negeri utama, dan dapat dibeli juga. Pesanan diterima di e-mail: igorpopov75@gmail.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar