Katolik

Berikut ini keterangan diambil dari pustaka "Buku rujukan semua aliran dan perkumpulan agama di Indonesia" (Singaraja: Toko Buku Indra Jaya, 2017) oleh Dr. Igor Popov, LLM

The following information is taken from a book, "The Reference Book on All Religious Branches and Communities in Indonesia" (Singaraja: Toko Buku Indra Jaya, 2017), by Dr. Igor Popov

Baptisan, Jakarta (www.sathora.or.id)

Katolikisme (bahasa Yunani: "Universal") alias agama Nasrani adalah yang terbesar di dunia dan salah satu aliran tertua Kristiani. Doktrin ini didasarkan pada Alkitab dan Tradisi Gereja Suci, termasuk kehidupan orang-orang kudus. Pemimpin Gereja adalah Sang Paus Roma (Bapak Suci) sebagai penerus Rasul Petrus, dipilih oleh Yesus Kristus untuk menjadi wakilnya di dunia. Hal ini diyakini bahwa Paus adalah infalibel, maksum dalam hal iman. Sistem kepemimpinan Gereja adalah Episkopal (keuskupan) yang bersifat hierarkis dengan seorang Uskup di atas umat, beralaskan pewarisan (suksesi) apostolik dari keduabelas rasul Yesus Kristus. Kaum biarawan dan biarawati berikrar tiga kaul (nazar) kekal yang kemurnian (selibat atau bujangan), kemiskinan dan ketaatan, hidup selibat tidak selalu hanya untuk mereka, tetapi untuk semua uskup dan imam Katolik. Ibadah utama adalah Misa dengan perjamuan kudus (komuni).
 Katolikisme disandarkan pada Gereja Katolik Roma Ritus Barat. Gereja-Gereja Katolik Ritus Timur (Gereja Maronit, dll) memiliki otonomi banyak, tapi bawahan Paus Roma. Arus-arus independen dalam Katolik adalah: Gereja-Gereja Katolik Lama, bagian kaum Katolik Tradisional (semisal, Serikat Santo Pius ke-10), bagian gerakan Katolik Karismat, Gereja Katolik Rasuli Brasil, Gereja Katolik Mariawite, Gereja Independen Filipina dan Ikatan Katolik Patriotik Tiongkok.
 Katolik dimulai secara luas menyebar di Indonesia setelah kedatangan orang Portugis dan sebagian Spanyol sejak abad ke-16. Telah pada Th 1534 di pulau Halmahera dibaptiskan orang terdahulu oleh imam Ordo Fransiskan. Peran penting yang dimainkan misi oleh orang Spanyol St. Fransiskus Xaverius di Maluku di abad ke-16. Kerajaan Katolik pribumi, Larantuka pernah ada dalam Th 1665-1904 di pulau Flores (pada masa raja ke-10 Fransisco Ola Adobala), dan sekitar Th 1641-1930 di pulau Timor (Kerajaan Wehali, agak sejak masa raja Don Peur). Selewat berkarya para misionaris dari Belanda, dll. Tetapi pada zaman kolonial Belanda yang negara Protestan misi Katolik penganiayaan, hanya pada Th 1807 setelah menjadi raja beragama Katolik, Louis yang adik kaisar Prancis Napoleon, didirikan Prefektur Apostolik Batavia (di kelak Vikariat). Sekarang orang Katolik mewakili sekitar 3% dari penduduk dan Gereja Katolik merupakan mayoritas di Flores, tetapi masih banyak masyarakat Katolik di pulau-pulau lainya: hampir semua suku Dayak di Kalimantan Barat, selain itu, sejak Th 1832 di Pulau Nias berkarya misi Prancis Missions Etranges de Paris (sekarang di sana 18% umat Katolik dari penduduknya). Pada Th 1911 didirikan Seminari Menengah dan di Th 1939 Seminari Tinggi Yogyakarta. Sejak Th 1961 umat Katolik Indonesia bukan tanah misi lagi, tapi berstatus Gereja muda. Kini ada 37 Keuskupan yang dikelompokkan menjadi sepuluh Provinsi Gerejani (Keuskupan Agung) dan satu Keuskupan Ordinariat Militer. Gereja Katedral Katolik Roma bertempat di Jakarta dengan sebutan Gereja Santa Perawan Maria Diangkat Ke Surga.

Komuni pertama, Bekasi (www.santoalbertus.org)

Katedral Jakarta (1901) (www.wikimedia.org)
Organ di Katedral Jakarta (www.wikimedia.org)



Katedral Reinha Rosari, Larantuka (1881) (www.wikimedia.org)

SMAK dan biara Frater BHK, Malang (www.fratersvanutrecht.nl)

Gereja Hati Kudus Yesus, Ekasari  Jembrana Bali (1958) (www.wikimedia.org)

Graha Bunda Maria Annai Velangkanni, Medan (2005) (www.wikimedia.org)

Peta persebaran umat Kristen Katolik di Indonesia (www.wikimedia.org)

ALIRAN DAN ORGANISASI KATOLIK DI INDONESIA:
► KATOLIK RITUS TIMUR

Tidak ada komentar:

Posting Komentar